Friday, February 13, 2015

PUISI DUNIA SEMENTARA AKHIRAT SELAMANYA

Bismillahirohmannirohim, Allah swt menciptakan dunia ini untuk kita manusia.

Namun kita di ciptakan oleh Allah bukanlah untuk dunia ini
Allah swt menciptakan kita adalah untuk kehidupan akhirat yg selama2nya
Ketetapan Allah bahwa dunia ini hanyalah sementara saja
Apa saja yang ada di dunia
Siapa saja yang berada di dunia hanya sementara saja
Kaya di dunia kaya yang sementara
Miskin di dunia miskin pun yang sementara
Jadi raja di dunia raja yang sementara
Jadi rakyat pun sementara saja
Sehat sementara sakit sementara
Tampan sementara cantik sementara
Hidup sementara
Bahkan matahari yang kita lihat terbit di ufuk timur setiap hari 
Dan tengelam di ufuk barat itupun sementara saja
Suatu hari nanti pasti… pasti… dan pasti 
Allah akan hancurkan itu matahari!
Sungguh bodoh apabila kita mencintai sesuatu yang sementara
Mencintai dunia yang akan Allah hancurkan
Alihkanlah cinta kepada kampung akhirat 
Tempat kehidupan yang abadi selama2nya
Kaya selamanya dan tidak akan miskin2 lagi
Jadi raja selama2nya yg tidak akan di ganggu gugat
Cantik selama2nya yg tidak akan tua2 lagi, 
Bahkan hidup disana selama2nya
Di kumpulkan seluruh kenikmatan2 
Yang ada di seluruh dunia kemudian di bandingkan 
Dengan kenikmatan yang Allah berikan kepada seorang Ahli Surga itu 
Seperti kita mencelupkan ujung jari telunjuk kita ke lautan yang luas 
Dan lihatlah satu titiss air yang menempel di ujung jari kita 
Itulah kenikmatan dunia.
Begitu juga seluruh penderitaan2 di dunia 
Di kumpulkan kemudian di bandingkan 
Dengan satu ahli neraka maka seluruh penderitaan dunia 
Bagaikan satu biji zarah saja.. tidak ada apa2nya…
Masalah di dunia bukanlah masalah yang sesungguhnya
Masalah kita nanti yang sesungguhnya adalah di akhirat.

No comments:

Post a Comment