Sunday, July 10, 2016

SIAPAKAH IBLIS

Sebelum Iblis termasuk makhluk yang mendapat laknat dari Allah swt; Ia awalnya adalah makhluk yang begitu taat pada Allah swt. Iblis menjadi penjaga surga selama 40,000 tahun, pernah hidup bersama Malaikat selama 80,000 tahun, kemudian oleh Allah swt Iblis diangkat menjadi penasehat Malaikat selama 20,000 tahun, menjadi pemimpin Malaikat Karuubiyyin selama 30,000 tahun, menjadi pemimpin Malaikat Ruhaniyyin selama 1000 tahun, Ia mengelilingi Arsy selama 14,000 tahun. Ketaatan iblis pada Allah swt. ini telah tersohor di seluruh alam:

Di langit pertama nama Iblis terkenal dengan sebutan Al ‘Abid (ahli ibadah)

Di langit kedua nama Iblis terkenal dengan sebutan Az Zahid (tidak suka dunia)

Di langit ketiga nama Iblis terkenal dengan sebutan Al ’Arif (berpengalaman)

Di langit keempat nama Iblis terkenal dengan sebutan Al Waliy (penolong)

Di langit kelima nama Iblis terkenal dengan sebutan At Taqiy (takut pada Allah swt.)

Di langit keenam nama Iblis terkenal dengan sebutan Al Khozin (menjadi pengawal)

Di langit ketujuh nama Iblis terkenal dengan sebutan Al ’Azaazil

Di Lauhil Mahfudh namanya dikenal dengan sebutan Iblis.

Dalam sebuah qoul, Iblis adalah Abul Jan (Bapaknya para Jin) dalam qoul yang lain Iblis juga disebut Abu Syayathin (Bapaknya para Syetan) dengan pendapat ini, Iblis termasuk kelompok dari bangsa Jin yang sama sekali dari golongan ini tidak ada yang mau beriman pada Allah swt.

No comments:

Post a Comment